50 Cara Cerdas Mengelola Waktu Anda - Bagian ke-2



Cara ke-8, Jika Anda menghabiskan 10 menit setiap hari hanya untuk mencari barang-barang yang Anda sendiri lupa dimana Anda menaruhnya, maka Anda membuang lebih dari 60 jam setiap tahun. Mulai sekarang, rapikan barang-barang Anda dan taruhnya barang-barang Anda di tempat yang mudah Anda ingat dan jangkau.

Cara ke-9,  Agar Anda selalu terlihat segar & mencegah stres datang, Anda perlu berolahraga singkat, minimal 10 menit setiap hari. Jogging di taman dekat rumah, senam dengan video senam juga baik, apalagi dilakukan bersama teman. Stres atau badan yang kurang bugar akan menghambat pekerjaan dan pelayanan & membuang banyak waktu Anda.

Cara ke-10,  Catat daftar gol atau hal2 yg ingin Anda capai dlm hidup Anda & sertakan penghargaan yg akan Anda terima jika Anda mencapainya. Contohnya adalah jika Anda berhasil menurunkan berat badan Anda sebanyak 3kg, Anda akan menghargai diri Anda dengan membeli baju baru. Atau jika Anda berhasil bangun jam 5 setiap hari selama sebulan tanpa gagal, Anda menghargai diri dgn makan di restoran tertentu.

Cara ke-11, Lakukanlah sesuatu yang bermanfaat untuk mengisi waktu yang tercuri dari Anda. Ketika Anda sedang menunggu seseorang yang datang terlambat, atau acara yang Anda hadiri ditunda selama satu jam, atau pesawat yang Anda akan tumpangi mengalami penundaan, kita bisa mengisi waktu tersebut dengan kegiatan yang bermanfaat seperti membaca buku, membuat dan mencatat rencana pekerjaan atau pelayanan atau menelpon seseorang.

Cara ke-12, Ketika Anda merasa lelah dan tertekan, berhentilah sejenak dari aktivitas Anda. Anda sedang tidak menjadi pribadi yang efektif. Cobalah langkahkan kaki Anda ke jendela dan lihatlah pemandangan keluar, atau jika ada kelilingi taman kecil dekat Anda atau pergi ke atap bangunan jika memungkinkan, kemudian ucapakan doa singkat untuk minta pertolongan TUHAN atau nyanyikan nyanyian rohani yang Anda sukai, ketika Anda merasa lebih nyaman, kembalilah kepada aktivitas Anda. 

Cara ke-13,  Ketika Anda coba menulis tetapi macet ditengah tulisan, cobalah menulis kepada salah seorang teman Anda “Hallo Jhon, minggu depan saya diminta berbicara dlm meeting penjualan di kantor saya dan  saya tidak memiliki ide yg disampikana, tetapi memang kami mengalami tahun yang buruk….”teruskan menulis untuk teman Anda, dan Anda akan menemukan ide tersebut. Atau macet ketika berdoa, “Tuhan, saya tidak tahu mau ngomong apa lagi, mungkin karena sudah lama tidak, saya menyadari kelemahan saya….”Jangan buru-buru mengucapkan “Amen” 

 
Cara ke-14,  Jika Anda mendapatkan mandat dari atasan Anda untuk melakukan tugas-tugasnya, pastikan Anda menjaga jalur komunikasi tetap terbuka. Tanyakan kepada Atasan Anda tugas mana yang harus dikerjakan terlebih dahulu dan kapan batas waktu penyelesaiannya. Demikian juga jika Anda memberi mandat kepada bawahan Anda.

“Jika Anda gagal merencanakan,Anda merencanakan untuk gagal”

Previous
Next Post »
Thanks for your comment